Pengaruh Utama Dalam Menentukan Tanda Astrologi
Menentukan tanda-tanda Astrologi. Astrologi adalah sebauh ilmu yang menghubungkan antara gerakan benda-benda tata surya dengan berbagai karakter dan nasib yang dimilki oleh manusia. Karena semua matahari, planet-planet, serta bulan beredar di sepanjang orbit ekliptika, mereka secara otomatis maka beredar di antara zodiak. Dimana ramalan dari astrologi yaitu didasarkan pada kedudukan benda-benda dalam tata surya yang ada di dalam zodiak.
Zodiak adalah sabuk khayal di langit dengan lebar 18 derajat yang berpusat pada lingkaran ekliptika, tetapi istilah ini juga dapat merujuk pada rasi bintang yang ditransmisikan oleh sabuk imajiner yang sekarang memiliki jumlah 13. Diyakini bahwa awal mula dari konsep iniadalah berasal dari kebudayaan Lembah Sungai Eufrat yang mungkin hanya memiliki 6 rasi yaitu Capricornus, Cancer, Scorpio, Pisces, Virgo, dan Taurus, dan yang kemudian dibagi menjadi 12 karena penampakan tahunan yang ada yaitu 12 kali Bulan purnama yang ada pada bagian berurutan dari sabuk.
Dimana ada nama-nama dari 12 zodiak tersebut adalah Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Virgo, Libra, Skorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces yang memilik arti dan urutan sendiri- sendiri dalam setiap namanya.
Kebanyakan dari kita ketika sedang memikirkan astrologi, kita memikirkan tanda tentang kelahiran kita dan tidak banyak lagi. Tahukah Kamu apa saja sebenanrnya pengaruh utama yang menentukan akan adanya tanda-tanda zodiak itu sebenarnya.
Pengaruh Utama Penentu Zodiak
Untuk yang pertama dan yang terpenting sbagai pengaruh utama dalam menentukan tanda-tanda zodiak atau astrologi ialah Matahari. Matahari sendiri meruapakan menjadi pusat dari semua kehidupan dan mewakili sebuah kepribadian dan semangat dari seseorang. Matahari adalah sebagai penguasa planet dari tanda Leo.
Selain Matahari ada jga bulan, dimana di sisi lain bulan ini memberi kita sebuah jiwa. Bulan sendiri adalah planet yang berkuasa dari Zodiac sign Cancer. Bulan sangatlah terkait dengan ibu dan dengan naluri keibuan. Dalam astrologi Tiongkok sendiri, Bulan itu melambangkan sebagai Yin, sedangkan Matahari melambangkan sebagai Yang.
Sedangkan planet Merkurius adalah yang menguasai zodiak Gemini dan Virgo. Merkurius adalah planet pikiran dan komunikasi. Dengan kata lain yaitu Merkurius merupakan planet sebagai ide dan sarana untuk mengkomunikasikan sebuah ide.
Untuk planet Venus adalah suatu yang menguasai zodiak Taurus dan Libra. Planet Venus sendiri ini dikaitkan dengan karakteristik dan prinsip harmoni dan juga keindahan. Hal ini tentu saja Venus membuat berkaitan dengan cinta. Hal ini juga berkaitan dengan kesenangan yang kita peroleh dari kepemilikan pribadi.
Sementara untuk planet Mars adalah suatu planet yang berkuasa untuk zodiak Aries yang dinamis, dan bagi beberapa astrolog, Scorpio, meskipun astrolog modern sekarang bahwa yang menentukan penguasa Scorpio adalah Pluto. Mars adalah suatu planet yang peduli dengan hal-hal yang Kamu inginkan, dan bagaimana Kamu bisa mendapatkan hal-hal itu.
Sedangkan untuk planet Jupiter dikaitkan dengan yang mempengaruhi kesenangan dan kenikmatan. Jupiter merupakan penguasa dari Sagitarius dan juga yang terkait dengan prinsip-prinsip pertumbuhan, pertumbuhan tinggi, dan agama.
Untuk planet Saturnus merupakan sebagai planet penguasa dari zodiak Capricorn dan yang dikaitkan dengan berbagai prinsip-prinsip seperti kenyataan dan batasan, aturan dan batasan. Saturnus ini secara tradisional adalah sebagai penguasa Aquarius sampai dengan penemuan planet Uranus.
Sementara untuk planet Neptunus adalah planet sebagai penguasa zodiak Pisces dan dikaitkan dengan berbagai penipuan, fenomena psikis, spiritualitas, dan ilusi. Sedangkan Planet Pluto yang sudah dibahas diata yaitu sebagai planet penguasa Scorpio yang dikaitkan dengan konsep transformasi.
Iya, itulah pengaruh utama yang menentukan adanya tanda-tanda zodiak yang memberikan arti dan urutannya sendri-sendiri. Selain itu di artikel ini ada juga pengertian tentang asrtologi dan zodiak yang semoga dapat bermanfaat untuk kalian semua.
Baca juga: